TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 34:1-31

Konteks
Dina dan Sikhem
34:1 Pada suatu kali pergilah Dina, k  anak perempuan Lea yang dilahirkannya bagi Yakub, mengunjungi perempuan-perempuan di negeri itu 1 . 34:2 Ketika itu terlihatlah ia oleh Sikhem, l  anak Hemor, m  orang Hewi, n  raja negeri itu, lalu Dina itu dilarikannya dan diperkosanya 2 . o  34:3 Tetapi terikatlah hatinya kepada Dina, p  anak Yakub; q  ia cinta r  kepada gadis itu, lalu menenangkan hati s  gadis itu. 34:4 Sebab itu berkatalah Sikhem kepada Hemor, ayahnya: "Ambillah bagiku gadis ini untuk menjadi isteriku. t " 34:5 Kedengaranlah kepada Yakub, bahwa Sikhem mencemari u  Dina. Tetapi anak-anaknya ada di padang menjaga ternaknya, jadi Yakub mendiamkan soal itu sampai mereka pulang. 34:6 Lalu Hemor ayah Sikhem, pergi mendapatkan Yakub v  untuk berbicara dengan dia. 34:7 Sementara itu anak-anak Yakub pulang dari padang, dan sesudah mendengar peristiwa itu orang-orang ini sakit hati 3  w  dan sangat marah x  karena Sikhem telah berbuat noda di antara orang Israel y  dengan memperkosa anak perempuan Yakub, sebab yang demikian itu tidak patut dilakukan. z  34:8 Berbicaralah Hemor kepada mereka itu: "Hati Sikhem anakku mengingini anakmu; kiranya kamu memberikan dia kepadanya menjadi isterinya a  34:9 dan biarlah kita ambil-mengambil: berikanlah gadis-gadis kamu kepada kami dan ambillah b  gadis-gadis kami. 34:10 Tinggallah pada kami: c  negeri ini terbuka untuk kamu; d  tinggallah di sini, jalanilah e  negeri ini dengan bebas, dan menetaplah di sini. f " 34:11 Lalu Sikhem berkata kepada ayah anak itu dan kepada kakak-kakaknya: "Biarlah kiranya aku mendapat kasihmu, g  aku akan memberikan kepadamu apa yang kamu minta; 34:12 walaupun kamu bebankan kepadaku uang jujuran h  dan uang mahar seberapa banyakpun, aku akan memberikan apa yang kamu minta; tetapi berilah gadis itu kepadaku menjadi isteriku." 34:13 Lalu anak-anak Yakub menjawab Sikhem dan Hemor, ayahnya, dengan tipu muslihat. i  Karena Sikhem telah mencemari j  Dina, adik mereka itu, 34:14 berkatalah mereka kepada kedua orang itu: "Kami tidak dapat berbuat demikian, memberikan adik kami kepada seorang laki-laki yang tidak bersunat, k  sebab hal itu aib bagi kami. 34:15 Hanyalah dengan syarat l  ini kami dapat menyetujui permintaanmu: kamu harus sama seperti kami, yaitu setiap laki-laki di antara kamu harus disunat 4 , m  34:16 barulah kami akan memberikan gadis-gadis kami kepada kamu dan mengambil gadis-gadis kamu; n  maka kami akan tinggal padamu, dan kita akan menjadi satu bangsa. o  34:17 Tetapi jika kamu tidak mendengarkan perkataan kami dan kamu tidak disunat, maka kami akan mengambil kembali anak itu, lalu pergi." 34:18 Lalu Hemor dan Sikhem, anak Hemor, menyetujui usul mereka. 34:19 Dan orang muda itu tidak bertangguh melakukannya, sebab ia suka kepada anak p  Yakub, lagipula ia seorang yang paling dihormati q  di antara seluruh kaum keluarganya. 34:20 Lalu pergilah Hemor dan Sikhem, anaknya itu, ke pintu gerbang kota r  mereka dan mereka berbicara kepada penduduk kota itu: 34:21 "Orang-orang itu mau hidup damai dengan kita, biarlah mereka tinggal di negeri ini dan menjalaninya s  dengan bebas; bukankah negeri ini cukup luas untuk mereka? Maka kita dapat mengambil gadis-gadis mereka menjadi isteri kita dan kita dapat memberikan gadis-gadis kita t  kepada mereka. 34:22 Namun hanya dengan syarat ini orang-orang itu setuju tinggal bersama-sama dengan kita, sehingga kita menjadi satu bangsa, yaitu setiap laki-laki di antara kita harus disunat u  seperti mereka bersunat. 34:23 Ternak mereka, harta benda mereka dan segala hewan mereka, bukankah semuanya itu akan menjadi milik kita? v  Hanya biarlah kita menyetujui permintaan mereka, sehingga mereka tetap tinggal pada kita. w " 34:24 Maka usul Hemor dan Sikhem, anaknya itu, didengarkan oleh semua orang yang datang berkumpul di pintu gerbang kota x  itu, lalu disunatlah setiap laki-laki, yakni setiap orang dewasa di kota itu. 34:25 Pada hari ketiga, ketika mereka sedang menderita kesakitan, y  datanglah dua orang anak Yakub, yaitu Simeon z  dan Lewi, a  kakak-kakak Dina, setelah masing-masing mengambil pedangnya, b  menyerang kota c  itu 5  dengan tidak takut-takut serta membunuh setiap laki-laki. d  34:26 Juga Hemor dan Sikhem, anaknya, dibunuh mereka dengan mata pedang, e  dan mereka mengambil Dina f  dari rumah Sikhem, lalu pergi. 34:27 Kemudian datanglah anak-anak Yakub merampasi orang-orang yang terbunuh itu, lalu menjarah kota g  itu, karena adik mereka telah dicemari. h  34:28 Kambing dombanya dan lembu sapinya, keledainya i  dan segala yang di dalam dan di luar j  kota itu dibawa mereka; 34:29 segala kekayaannya, semua anaknya k  dan perempuannya ditawan dan dijarah l  mereka, juga seluruhnya yang ada di rumah-rumah. m  34:30 Yakub berkata kepada Simeon dan Lewi: "Kamu telah mencelakakan n  aku dengan membusukkan o  namaku kepada penduduk negeri ini, p  kepada orang Kanaan dan orang Feris, padahal kita ini hanya sedikit jumlahnya; q  apabila mereka bersekutu melawan kita, tentulah mereka akan memukul kita kalah, dan kita akan dipunahkan, aku beserta seisi rumahku." 34:31 Tetapi jawab mereka: "Mengapa adik kita diperlakukannya sebagai seorang perempuan sundal! r "

Kejadian 9:23

Konteks
9:23 Sesudah itu Sem dan Yafet mengambil sehelai kain dan membentangkannya pada bahu mereka berdua, lalu mereka berjalan mundur; mereka menutupi aurat ayahnya sambil berpaling muka, sehingga mereka tidak melihat aurat ayahnya.

Kejadian 9:2

Konteks
9:2 Akan takut dan akan gentar kepadamu segala binatang di bumi dan segala burung di udara, segala yang bergerak di muka bumi dan segala ikan di laut; ke dalam tanganmulah q  semuanya itu diserahkan.

Kejadian 20:1

Konteks
Abraham dan Abimelekh
20:1 Lalu Abraham berangkat dari situ x  ke Tanah Negeb y  dan ia menetap antara Kadesh z  dan Syur. a  Ia tinggal b  di Gerar c  sebagai orang asing.

Matius 9:28-29

Konteks
9:28 Setelah Yesus masuk ke dalam sebuah rumah, datanglah kedua orang buta itu kepada-Nya dan Yesus berkata kepada mereka: "Percayakah kamu, bahwa Aku dapat melakukannya?" Mereka menjawab: "Ya Tuhan, kami percaya. n " 9:29 Lalu Yesus menjamah mata mereka sambil berkata: "Jadilah kepadamu o  menurut imanmu."

Matius 17:20

Konteks
17:20 Ia berkata kepada mereka: "Karena kamu kurang percaya. Sebab Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya sekiranya kamu mempunyai iman i  sebesar biji sesawi j  saja kamu dapat berkata kepada gunung ini: Pindah dari tempat ini ke sana, --maka gunung ini akan pindah, k  dan takkan ada yang mustahil 6  bagimu.

Lukas 8:50

Konteks
8:50 Tetapi Yesus mendengarnya dan berkata kepada Yairus: "Jangan takut, percaya saja 7 , dan anakmu akan selamat."

Yohanes 4:48-50

Konteks
4:48 Maka kata Yesus kepadanya: "Jika kamu tidak melihat tanda dan mujizat 8 , u  kamu tidak percaya." 4:49 Pegawai istana itu berkata kepada-Nya: "Tuhan, datanglah sebelum anakku mati." 4:50 Kata Yesus kepadanya: "Pergilah, anakmu hidup!" Orang itu percaya akan perkataan yang dikatakan Yesus kepadanya, lalu pergi.

Yohanes 11:40

Konteks
11:40 Jawab Yesus: "Bukankah sudah Kukatakan kepadamu: Jikalau engkau percaya l  engkau akan melihat kemuliaan Allah? m "

Roma 4:18-24

Konteks
4:18 Sebab sekalipun tidak ada dasar untuk berharap, namun Abraham berharap juga dan percaya, bahwa ia akan menjadi bapa banyak bangsa, s  menurut yang telah difirmankan: "Demikianlah banyaknya nanti keturunanmu. t " 4:19 Imannya tidak menjadi lemah, walaupun ia mengetahui, bahwa tubuhnya sudah sangat lemah, u  karena usianya telah kira-kira seratus v  tahun, dan bahwa rahim Sara telah tertutup. w  4:20 Tetapi terhadap janji Allah ia tidak bimbang karena ketidakpercayaan, malah ia diperkuat x  dalam imannya dan ia memuliakan Allah, y  4:21 dengan penuh keyakinan, bahwa Allah berkuasa untuk melaksanakan apa yang telah Ia janjikan. z  4:22 Karena itu hal ini diperhitungkan kepadanya sebagai kebenaran 9 . a  4:23 Kata-kata ini, yaitu "hal ini diperhitungkan kepadanya," tidak ditulis untuk Abraham saja, 4:24 tetapi ditulis juga untuk kita; b  sebab kepada kitapun Allah memperhitungkannya, karena kita percaya kepada Dia, c  yang telah membangkitkan Yesus, Tuhan kita, dari antara orang mati, d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[34:1]  1 Full Life : DINA ... PEREMPUAN-PEREMPUAN DI NEGERI ITU.

Nas : Kej 34:1

Yakub bertempat tinggal di dekat kota kafir bernama Sikhem dan bukan di rumah ayahnya Ishak, ke mana Allah menyuruhnya pergi (bd. Kej 31:13; Kej 35:1). Kemudian Yakub sangat menyesali pilihannya ini. Hanya setelah peristiwa menyedihkan yang menyangkut Dina, barulah Yakub pergi ke Betel dan membinasakan semua dewa asing di rumahnya

(lihat cat. --> Kej 34:2 berikutnya;

lihat cat. --> Kej 35:2).

[atau ref. Kej 34:2; 35:2]

[34:2]  2 Full Life : DILARIKANNYA DAN DIPERKOSANYA.

Nas : Kej 34:2

Baik Dina maupun orang-tuanya salah.

  1. 1) Yakub gagal karena memilih untuk tinggal dekat dengan orang yang jahat dan dursila, sebagaimana dilakukan oleh Lot (bd. Kej 13:12-13). Yakub tidak menetapkan batas-batas dan peraturan yang tegas bagi anak-anaknya mengenai pergaulan mereka dengan orang tidak percaya dan ia tidak mengawasi anak-anaknya dengan benar. Rupanya, Dina sendiri ingin bersahabat dengan perempuan-perempuan yang tidak beriman di negeri itu. Hasilnya adalah tragedi, sakit hati, dan rasa malu bagi Yakub, anak putrinya, dan keluarganya.
  2. 2) Orang-tua yang tidak tegas dalam memelihara pemisahan keluarga mereka dari pergaulan yang jahat membiarkan anak-anak mereka terbuka kepada pencobaan dan kompromi, bersamaan dengan kemungkinan akan mengalami aib dan bencana

    (lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

[34:7]  3 Full Life : ANAK-ANAK YAKUB ... SAKIT HATI.

Nas : Kej 34:7

Anak-anak Yakub jelas sangat marah karena adiknya diperkosa, dan mereka tahu bahwa perbuatan tidak senonoh itu tidak bisa dibiarkan. Akan tetapi, mereka berdosa karena membalas dendam secara berlebihan, tidak adil, dan kejam.

[34:15]  4 Full Life : SETIAP LAKI-LAKI DI ANTARA KAMU HARUS DISUNAT.

Nas : Kej 34:15

Anak-anak Yakub menggunakan tanda hubungan perjanjian mereka dengan Allah dengan cara menipu.

[34:25]  5 Full Life : SIMEON DAN LEWI ... MENYERANG KOTA ITU.

Nas : Kej 34:25

Simeon dan Lewi bukan saja membunuh orang laki-laki dari kota itu, tetapi juga merampas kota itu serta menawan wanita dan anak-anak. Tindakan kejam ini mengakibatkan Simeon dan Lewi hilang kepemimpinan dalam bangsa mereka. Allah membedakan antara perang yang sah dengan kekejaman yang semena-mena (lih. Kej 49:5-7).

[17:20]  6 Full Life : IMAN ... TAKKAN ADA YANG MUSTAHIL.

Nas : Mat 17:20

Yesus sering mempercakapkan sifat dari iman yang sejati. Ia berbicara tentang iman yang sanggup memindahkan gunung, mengadakan mukjizat dan penyembuhan serta melakukan hal-hal besar untuk Allah. Apakah sebenarnya iman ini yang disebut oleh Yesus?

  1. 1) Iman yang sejati adalah iman efektif yang memberikan hasil: akan "memindahkan gunung".
  2. 2) Iman yang sejati bukanlah percaya kepada "iman" sebagai suatu kekuatan atau kuasa, tetapi "percaya kepada Allah" (Mr 11:22).
  3. 3) Iman yang sejati adalah karya Allah di dalam hati orang percaya (Mr 9:24; Fili 2:13). Iman meliputi kesadaran yang diberikan oleh Allah ke dalam hati kita bahwa doa-doa kita dikabulkan (Mr 11:23). Iman itu diciptakan oleh Roh Kudus di dalam diri kita; kita tidak dapat menghasilkannya dalam pikiran kita (Rom 12:3; 1Kor 12:9;

    lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

  4. 4) Karena iman yang sejati adalah suatu karunia yang dianugerahkan kepada kita oleh Kristus, sangat penting untuk mendekat kepada Kristus dan Firman-Nya serta memperdalam penyerahan dan keyakinan kita kepada-Nya (Rom 10:17; Fili 3:8-15). Kita bergantung pada-Nya dalam segala hal; "di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa" (Yoh 15:5; juga lih. Yoh 3:27; Ibr 4:16; 7:25). Dengan kata lain, kita harus mencari Kristus sebagai pencipta dan penyempurna iman kita (Ibr 12:2). Kehadiran-Nya yang dekat dan ketaatan kita kepada Firman-Nya merupakan sumber dan rahasia iman (Mat 9:21; Yoh 15:7).
  5. 5) Iman yang sejati berada di bawah pengawasan Allah. Iman dianugerahkan berdasarkan kasih, hikmat, kasih karunia, dan maksud Kerajaan Allah. Iman itu dianugerahkan untuk melaksanakan kehendak-Nya dan untuk mengungkapkan kasih-Nya kepada kita. Itu tidak boleh dipergunakan untuk kepentingan diri kita sendiri (Yak 4:3).

[8:50]  7 Full Life : JANGAN TAKUT, PERCAYA SAJA.

Nas : Luk 8:50

Lihat cat. --> Mr 5:36.

[atau ref. Mr 5:36]

[4:48]  8 Full Life : TANDA DAN MUKJIZAT.

Nas : Yoh 4:48

Tanda dan mukjizat merupakan pekerjaan asli kerajaan Allah. Sekalipun demikian, iman kita jangan terpusat padanya tetapi kepada Yesus Kristus yang dibuktikan oleh perbuatan itu

(lihat art. KERAJAAN ALLAH).

Kita harus percaya pada Yesus karena Dia itu Anak Allah, yaitu Tuhan dan Juruselamat kita. Yesus harus disembah dan dijunjung tinggi karena kasih, kemurahan, dan sifat-Nya yang benar dan bukan sekedar karena perbuatan-Nya secara fisik atau materiel dalam kehidupan kita. Tanda dan mukjizat harus bertujuan untuk lebih mendekatkan kita kepada Tuhan dan meningkatkan iman kita kepada-Nya seperti halnya pegawai istana itu (ayat Yoh 4:50-53).

[4:22]  9 Full Life : DIPERHITUNGKAN KEPADANYA SEBAGAI KEBENARAN.

Nas : Rom 4:22

Dalam ilustrasi Paulus mengenai pembenaran dalam pasal Rom 4:1-25, tidak pernah dikatakan bahwa kebenaran Allah atau kebenaran Kristus benar-benar diperhitungkan atau dipindahkan kepada orang percaya. Kita harus hati-hati untuk tidak menerangkan pembenaran dengan mengatakan bahwa itu sesuatu yang datang karena Kristus menaati hukum Taurat PL dan dipindahkan kepada orang percaya. Jikalau demikian, maka iman itu berbeda dari iman Abraham yang diperhitungkan sebagai kebenaran (ayat Rom 4:12) sehingga menghapuskan janji itu (ayat Rom 4:14), dan menjadikan keselamatan sebagai hasil dari jasa dan bukan hasil kasih karunia (ayat Rom 4:16). Paulus dengan tegas mengatakan bahwa pembenaran dan kebenaran diberikan "bukan karena hukum Taurat" (ayat Rom 4:13), melainkan melalui kemurahan, kasih karunia, kasih dan pengampunan Allah (ayat Rom 4:6-9), dan bahwa iman Abraham (yaitu, kepercayaannya, hubungan kasih sayang dengan Allah, dan keyakinan yang tidak goyah akan Allah dan janji-Nya) diperhitungkan sebagai kebenaran oleh kemurahan dan kasih karunia Allah (ayat Rom 4:16-22).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA